Beranda
 
/
 
Artikel
 
/
 
Spesifikasi Chery Tiggo 8 CSH: SUV Hybrid 7-Seater Canggih dan Irit
Spesifikasi Chery Tiggo 8 CSH: SUV Hybrid 7-Seater Canggih dan Irit
 Oktaryan W
  2025-04-16 14:48:05
https://goodcar.id/artikel-mobil/spesifikasi-chery-tiggo-8-csh-suv-hybrid-7-seater-canggih-dan-irit

Jakarta, Goodcar.id – PT Chery Sales Indonesia (CSI) kembali menegaskan posisinya sebagai pelopor inovasi otomotif di Indonesia dengan memperkenalkan Chery Tiggo 8 CSH, SUV hybrid 7-penumpang pertama yang mengusung teknologi eksklusif Chery Super Hybrid (CSH). Teknologi ini dirancang untuk menjawab kebutuhan masyarakat modern yang menginginkan kendaraan efisien, cerdas, dan ramah lingkungan, tanpa mengorbankan kenyamanan dan performa.

Chery Super Hybrid merupakan teknologi hasil penggabungan sistem Super Hybrid Electric Vehicle (HEV) dan Electric Vehicle (EV). Berbeda dari hybrid konvensional yang masih sangat bergantung pada mesin bensin, sistem ini memungkinkan tenaga dari motor listrik dialirkan langsung ke roda secara mandiri. Hasilnya adalah akselerasi yang lebih halus, responsif, dan pengalaman berkendara yang lebih senyap.

Menurut Rifkie Setiawan, Head of Brand Department PT CSI, Chery Tiggo 8 CSH adalah wujud nyata komitmen Chery dalam menghadirkan solusi mobilitas masa depan. "Dengan sistem kemudi kanan yang dikembangkan khusus untuk pasar Indonesia, Tiggo 8 CSH menunjukkan bahwa Indonesia menjadi pasar strategis dan pusat pengembangan teknologi baru Chery di kawasan Asia Pasifik," kata riefkie dalam keterangan resminya 16 April 2025.

SUV ini dibekali mesin bensin ACTECO H4J15 1.500 cc turbo yang dikembangkan khusus untuk platform hybrid generasi kelima Chery. Mesin ini menghasilkan 243 PS dan torsi 215 Nm, dipadukan dengan motor listrik dan transmisi 1DHT Super Electric Hybrid. Perpindahan daya terasa mulus dan efisien, cocok untuk penggunaan harian maupun perjalanan jarak jauh.

Efisiensi bahan bakarnya mencengangkan—hingga 76 km/liter berdasarkan standar pengujian WLTC. Tak hanya hemat, efisiensi termal mesin mencapai 44,5%, jauh lebih tinggi dibandingkan rata-rata mesin bensin pada umumnya.

Baterai Tangguh dengan Mode EV

Chery Tiggo 8 CSH menggunakan baterai lithium iron phosphate (Li-Po) yang telah bersertifikasi IP68 waterproof dan tahan suhu ekstrem dari -35°C hingga 60°C. Dalam mode EV penuh, SUV ini bisa menempuh jarak hingga 90 km, menjadikannya solusi ideal untuk mobilitas perkotaan yang ramah lingkungan.

Baterai ini juga mendukung pengisian cepat (fast charging) melalui port CCS2, yang mampu mengisi daya dari 30% ke 80% hanya dalam 20 menit. Bila kapasitas baterai habis saat berkendara, mesin otomatis aktif untuk memasok daya tanpa mengganggu kenyamanan perjalanan.

Sebagai SUV modern, Tiggo 8 CSH membawa sederet fitur unggulan seperti:

Nap Mode untuk istirahat nyaman di kabin

Vehicle-to-Load (V2L) yang memungkinkan mobil menjadi sumber daya listrik portabel saat outdoor

Voice command offline untuk kontrol sistem secara praktis

Electric panoramic sunroof, kursi pijat dan ventilasi untuk kenyamanan maksimal

Interiornya dirancang premium dengan material berkualitas tinggi, memberikan kesan mewah dan lapang, cocok untuk kebutuhan keluarga aktif.

Sistem Keamanan Komplit

Tiggo 8 CSH dilengkapi kamera 540 derajat, sistem ISOFIX, dan 14 fitur ADAS (Advanced Driver Assistance System) seperti Adaptive Cruise Control, Forward Collision Warning, dan Automatic Braking System. Fitur-fitur ini menjamin perlindungan optimal di berbagai situasi berkendara.

 

 
Kendaraan Terkait Lihat Semua