GoodCar, Jakarta - Suzuki XL7 jadi salah opsi bagi konsumen yang mendambakan sebuah sport utility vehicle (SUV) dengan daya tampung besar, harga terjangkau, dan juga perawatannya cenderung mudah.
Bicara mengenai kelebihan dan kekurangan Suzuki XL7, mobil ini rasanya cukup menarik untuk dibahas. Mengingat peminatnya cukup tinggi, baik dalam kondisi baru maupun bekas di pasar Indonesia.
Beruntung GoodCar.id berkesempatan untuk menguji langsung rival kuat dari Toyota Rush dan Daihatsu Terios ini secara langsung. Dari hasil pengujian kami, setidaknya ada beberapa poin penting mengenai kelebihan dan kekurangan Suzuki XL7 yang tentunya perlu diketahui oleh konsumen.
Penasaran ingin tahu apa saja kelebihan dan kekurangannya? Simak ulasan ini sampai habis:
1. Punya Fitur Smart E-Mirror, Jadi Kelebihan XL7
Bicara mengenai kelebihan dan kekurangan Suzuki XL7, mobil ini punya fitur yang cukup menonjol. Bila dibandingkan dengan kompetitornya yang beredar di Indonesia.
Adalah fitur E-Mirror yang tersedia di varian termahal (Alpha). Fitur ini memungkinkan pengemudi untuk melihat situasi di belakang mobil dengan jelas, tanpa terhalang kondisi di dalam mobil, seperti penumpang yang penuh, barang yang menumpuk, ataupun kaca belakang yang tidak bersih.
Fitur ini pun mampu merekam kondisi di depan dan belakang mobil secara bersamaan sehingga bisa dimanfaatkan sebagai dash cam.
Apabila fitur kamera dinonaktirkan, Smart E-Mirror dapat digunakan layaknya spion tengah biasa yang bisa menampilkan kondisi di dalam kendaraan.
Bukan hanya fitur Smart E-Mirror saja, mobil ini juga dibekali dengan sejumlah peranti lainnya, seperti anti-lock braking system (ABS), electronic brake distribution (EBD), dual SRS Airbag, sensor parkir belakang, dan ISOFIX. Ada pula fitur electronic stability programme (ESP) dan hill hold control (HHC).
Dalam menunjang kenyamanan, mobil dibekali dengan head unit layar sentuh berukuran 8 inci. Lalu tersedia juga AC digital, dan power outlet untuk mengisi daya gawai.
Untuk varian Beta dan Alpha, sudah disediakan fitur keyless, auto climate + heater, dan cup holder yang memiliki pendingin.
2. Ground Clearance Cukup Tinggi
Memiliki ground clearance yang cukup tinggi, sebesar 200 mm jadi salah satu daya tarik XL7. Poin ini penting bagi calon konsumen yang ingin mengetahui kelebihan dan kekurangan Suzuki XL7.
Berbekal ground clearance yang cukup tinggi, rasanya cukup mumpuni untuk mengakomodir kebutuhan konsumen yang suka petualangan. Begitu juga untuk penggunaan perkotaan.
Maka tak heran, jika mobil ini dianggap sebagai salah satu SUV perkotaan terbaik yang ada saat ini di Indonesia. Untuk menunjang kesan SUV semakin kental, mobil ini didukung dengan serangkaian aksesori, seperti roof rail, bumper gagah, dan pelek two tone.
3. Konsumsi BBM Ternyata Efisien
Faktor penting konsumen membeli mobil, tentunya tak lepas dari konsumsi bahan bakar yang 'wajib' efisien bagi sebagian besar pemilik kendaraan. Menurut hasil pengujian GoodCar, konsumsi BBM Suzuki XL7 cenderung irit, lho!
Berdasarkan hasil pengujian kami selama 3 hari perjalanan, konsumsi BBM Suzuki XL7 berhasil menembus angka 13,8 km/liter. Untuk penggunaan perkotaan.
Sedangkan untuk konsumsi BBM di jalur bebas hambatan, sejauh 80 hingga 100 kilometer mencapai 17,4 km/liter. Hasil ini tentunya cukup hemat, mengingat mobil-mobil di segmen ini kerap digunakan untuk menunjang mobilitas sehari-hari.
Seperti diketahui, Suzuki XL7 dibekali mesin berkode K15B dengan kubikasi 1.462 cc. Tenaga yang dihasilkan menembus 103 dk dengan torsi puncak 138 Nm. Mesin dipadukan dengan transmisi 4-percepatan otomatis dan 5-percepatan manual.
4. Tersedia Dalam Pilihan Dual Tone
Pembahasan selanjutnya terkait kelebihan dan kekurangan Suzuki XL7, mobil ini tersedia dalam pilihan warna dual tone. Kelir dwi warna ini tersedia di varian alpha, di mana bagian atap memiliki warna yang berbeda dengan opsi kelir orange + black dan kakhi + black.
Tentunya penggunaan dual tone membuat Suzuki XL7 terlihat lebih menarik, jika dibandingkan rival-rivalnya saat ini. Selain itu, XL7 juga dibekali dengan spoiler atas di bagasi, door visor, serta pelat nomor dengan aksen krom.
5. Harga Tak Sampai Rp 300 Jutaan
Bicara harga, Suzuki XL7 punya banderol yang kompetitif. Hal ini tentunya jadi alasan mengapa banyak konsumen yang tertarik dengan mobil ini.
Dalam kondisi baru, Suzuki XL7 harganya mulai dari Rp 251,8 juta hingga Rp 290,1 juta untuk on the road Jakarta dan sekitarnya. Sedangkan dalam kondisi bekas, biasanya ditawarkan dengan rentang harga mulai dari Rp 190 jutaan tergantung tipe dan kondisi kendaraan.
Penasaran seperti apa review lengkap mengenai Suzuki XL7? Yuk simak ulasan lengkapnya dalam video berikut ini: