Nissan Motor Distributor Indonesia (NMDI) membawa gebrakan di ajang GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 yang berlangsung di ICE BSD, Tangerang, dari 22 November hingga 1 Desember 2024. Dengan tema “Electrifying Experience”, Nissan menampilkan berbagai inovasi, termasuk teknologi andalannya, e-POWER, pada model unggulan seperti Nissan Serena e-POWER, Nissan Kicks e-POWER, hingga kendaraan listrik murni seperti Nissan LEAF.
Teknologi e-POWER merupakan ciri khas elektrifikasi Nissan yang memadukan efisiensi mobil listrik tanpa memerlukan pengisian daya eksternal. Teknologi ini menghadirkan pengalaman berkendara yang efisien, bertenaga, dan ramah lingkungan, menjadikannya solusi ideal bagi konsumen yang ingin transisi ke kendaraan elektrifikasi tanpa kerepotan.
Presiden Direktur NMDI, Evensius Go, menyampaikan bahwa kehadiran Nissan di GJAW 2024 menjadi momen penting untuk memperkenalkan e-POWER kepada masyarakat Indonesia. "Kami ingin lebih mendekatkan teknologi e-POWER kepada masyarakat luas, sekaligus menghadirkan pengalaman budaya Jepang yang autentik dan inspiratif," ujar Evensius.
Pada pameran kali ini, Nissan tidak hanya memamerkan teknologi canggih, tetapi juga menawarkan pengalaman yang berkesan. Booth Nissan di Hall 10 mengusung elemen budaya Jepang, lengkap dengan dekorasi tradisional dan modern yang harmonis.
Ada pun line up mobil Nissan di GJAW 2024 di antaranya :
Model Elektrifikasi Nissan di GJAW 2024
-
Nissan Serena e-POWER
Sedan keluarga ini dilengkapi teknologi ProPILOT Assist untuk membantu pengemudi dalam mengontrol akselerasi, pengereman, dan pengendalian secara otomatis. Selain itu, sistem keamanan Nissan 360 Safety Shield memberikan perlindungan maksimal dengan fitur seperti Intelligent Emergency Braking, Lane Keeping Assist, dan Intelligent Driver Attention Alert. -
Nissan Kicks e-POWER
Crossover ini hadir dengan keunggulan efisiensi bahan bakar tanpa kompromi terhadap performa. Teknologi e-POWER pada Kicks memungkinkan mobil ini melaju dengan tenaga listrik penuh, sementara mesin bensin berfungsi sebagai generator. -
Nissan LEAF
Sebagai kendaraan listrik murni, Nissan LEAF menegaskan komitmen Nissan terhadap mobilitas tanpa emisi. Dengan kapasitas baterai besar dan jarak tempuh yang optimal, LEAF cocok untuk kebutuhan mobilitas masa kini.
Trade in mobil lama ke NISSAN Baru
Selain memamerkan model elektrifikasi, Nissan juga menampilkan modifikasi Nissan Terra dengan tema urban adventure dan Nissan Magnite yang dirancang untuk medan petualangan ringan. Pengunjung dapat merasakan langsung performa kendaraan melalui sesi test drive yang telah disiapkan.
Selama GJAW 2024, Nissan menawarkan promo menarik seperti trade-in hingga Rp15 juta dan cash-back Rp5 juta untuk pembelian kendaraan tertentu. Program ini menjadi kesempatan emas bagi konsumen yang ingin memiliki kendaraan Nissan dengan teknologi terkini.
Selain artikel ini, kamu juga bisa menemukan berbagai informasi menarik lainnya tentang otomotif di GoodCar.id dan di wesbite kalian juga bisa mencoba fitur hitungan kredit yang kalian inginkan. Langsung aja cari mobil bekas yang kamu impikan dengan mudah di laman Goodcar.id.