
Ciwidey, Goodcar.id - Masih dalam rangkaian perayaan 10 tahun kehadiran NMAX di Indonesia, acara bertajuk NMAX Experience: Ride A Decade terus keliling kota. Kali ini, giliran komunitas Journalist Maxi Community (JMC) yang unjuk gigi dengan gaya mereka sendiri—touring lintas kota sambil merayakan satu dekade kebersamaan bareng skutik legendaris ini.
Bukan sekadar meramaikan ulang tahun NMAX, para anggota JMC yang sebagian besar jurnalis otomotif ini juga merayakan ulang tahun ke-10 komunitas mereka sendiri. JMC resmi berdiri sejak 2015, tahun yang sama saat NMAX generasi pertama mulai ramai wara-wiri di jalanan Indonesia. Jadi ya, touring kali ini punya nilai emosional dan historis yang lumayan dalam.
Rute yang mereka tempuh juga nggak main-main: dari Bogor ke Pantai Cidamar via Ciwidey dan Naringgul. Jalanan naik turun, tikungan tajam, hingga jalur pantai yang tenang—semuanya jadi satu dalam perjalanan yang menguji adrenalin sekaligus mental. Tapi justru di situlah serunya.
Persiapan touring menuju Ciwidey, Bandung Jawabarat, dari lokasi start di Yamaha Mekar Cibinong.
Sebagian rider bahkan pakai unit terbaru seperti NMAX “TURBO” dan AEROX ALPHA “TURBO”. Medan berat dijadikan ajang unjuk teknologi. Fitur-fitur kayak YECVT, Y-Shift, dan Riding Mode dimaksimalkan untuk ngadepin tanjakan dan tikungan ekstrem.
Salah satu member, Zaenal Abidin, berbagi pengalaman, "Jalur touring kali ini keren banget. Pas banget buat ngetes fitur Y-Shift, apalagi di tanjakan tajam. Akselerasi dan deselerasi bisa didapetin langsung, tanpa ribet. Handling-nya juga smooth banget buat ngelibas tikungan."
Yamaha sendiri mengapresiasi keikutsertaan JMC yang sejak awal jadi bagian dari perjalanan NMAX. Rifki Maulana, Manager Public Relation, YRA & Community PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing, bilang:
“Digelarnya event ‘NMAX Experience: Ride A Decade’ yang melibatkan biker JMC ini merupakan bentuk apresiasi kami kepada mereka sebagai bagian dari konsumen setia Yamaha. Sejak berdiri tahun 2015, JMC aktif banget di berbagai kegiatan MAXI Yamaha. Mereka turut menjadi bagian dari sejarah perjalanan NMAX sebagai skutik premium di Indonesia.”
Member-member JMC bersama Yamaha Indonesia dan YRA
Touring berakhir dengan potong tumpeng di Nawasena Resort, jadi penutup manis untuk momen 10 tahun kebersamaan. M. Ikhsan, salah satu pengurus JMC, bilang, “Bisa riding bareng di event ini bikin kita makin solid sebagai komunitas. Apalagi bareng Yamaha yang udah bareng kita sejak awal. Ini bukan cuma touring, tapi juga bagian dari perayaan sejarah.”
Rangkaian NMAX Experience: Ride A Decade masih lanjut ke kota lain—next stop: Bali. Penasaran sama keseruan selanjutnya atau pengen tahu soal produk-produk MAXI Yamaha? Cek langsung di yamaha-motor.co.id atau pantengin akun resmi mereka di @yamahaindonesia.