Beranda
 
/
 
Artikel
 
/
 
New Honda City Hatchback RS 2025 Tampil Stylish Dengan Warna Baru
New Honda City Hatchback RS 2025 Tampil Stylish Dengan Warna Baru
 Oktaryan W
  2025-01-14 09:09:58
https://goodcar.id/artikel-mobil/new-honda-city-hatchback-rs-2025-tampil-stylish-dengan-warna-baru

PT Honda Prospect Motor resmi meluncurkan New Honda City Hatchback RS dengan sentuhan warna baru Electric Lime Metallic yang cerah dan mencolok. Kehadiran warna ini memberikan nuansa modern yang dinamis, mencerminkan semangat anak muda yang ingin tampil beda dengan gaya sporty yang khas. Kombinasi warna serta desain yang diperbarui semakin mempertegas identitas mobil ini sebagai hatchback berkarakter agresif dan stylish.

Mulai tersedia di seluruh Dealer Honda Indonesia per 13 Januari 2025, model terbaru ini siap memikat perhatian para pencinta otomotif muda. Tidak hanya soal tampilan yang segar, teknologi canggih Honda CONNECT juga menjadi daya tarik utama New Honda City Hatchback RS. Dengan teknologi ini, pengguna bisa memantau kondisi mobil melalui smartphone, menyalakan mesin dari jarak jauh, hingga mendapatkan notifikasi status kendaraan.

Sebagai mobil produksi Indonesia pertama yang dilengkapi Honda CONNECT, New Honda City Hatchback RS menghadirkan pengalaman berkendara yang lebih canggih. Aplikasi ini tersedia di Google Play, Apple App Store, dan Huawei AppGallery, dengan layanan gratis selama satu tahun untuk konsumen.

Dari sisi desain, New Honda City Hatchback RS juga mengalami perubahan signifikan terlihat pada New Front Grille, Front Under Spoiler, serta Fog Light Garnish yang membuat tampilannya semakin gagah. Aksen warna hitam two-tone pada atap dan desain baru velg Berlina Black 16 inci semakin memperkuat kesan sporty. Sementara itu, Side Sill Garnish dan Under Spoiler with Rear Diffuser menambah daya tarik visual dari sisi samping dan belakang.

Masuk ke interior, aksen merah pada Instrument Panel memperkuat kesan sporty. Fitur seperti Wireless Phone Connection untuk Android Auto dan Apple CarPlay serta dua port USB type-C di kabin belakang memastikan kenyamanan pengguna selama perjalanan. Tak ketinggalan, fitur keamanan terbaru dari Honda SENSING seperti Lead Car Departure Notification System (LCDN) semakin meningkatkan keamanan berkendara.

“Honda City Hatchback RS telah menjadi pilihan favorit bagi penggemar hatchback sporty di Indonesia. Dengan warna baru yang lebih ekspresif dan teknologi konektivitas canggih, mobil ini siap memenuhi kebutuhan generasi muda yang ingin tampil standout dan selalu terkoneksi dengan mobilnya,” ujar Yusak Billy, Sales & Marketing and After Sales Director PT Honda Prospect Motor.

Didukung mesin 1.5L DOHC i-VTEC yang menghasilkan tenaga 121 PS dan torsi 145 Nm, serta transmisi CVT yang responsif dan hemat bahan bakar, New Honda City Hatchback RS tetap menjadi pilihan ideal untuk berkendara di perkotaan maupun perjalanan jauh. Mode Paddle Shift dan ECON juga tersedia untuk pengalaman berkendara yang lebih fleksibel.

Sejak diluncurkan pada 2021, Honda City Hatchback RS telah mencatat penjualan lebih dari 20 ribu unit dan digunakan dalam berbagai ajang balap nasional. Dengan enam pilihan warna menarik, termasuk Electric Lime Metallic dan Phoenix Orange Pearl, mobil ini siap menjadi pilihan utama generasi muda Indonesia yang ingin tampil beda dan dinamis.

 
Kendaraan Terkait Lihat Semua